Content Marketing Memperkuat Website Toko Online – Menurut google bahwa website itu adalah singgasana, artikel atau content itu adalah Raja dan backlink adalah kekuatannya (power) untuk bisa berada di SERP Terbaik. untuk para pemilik website biasanya yang paling sulit itu adalah membuat artikel, sebenarnya tidak sulit bila kita berusaha untuk mencari referensi yang bersumber dari wikipedia misalnya.

Bila teman-teman yang ingin mempelajari digital marketing di dumet school nantinya akan banyak yang dipelajari selain dalam membangun sebuah website toko online, company profile dan website lainnya teman-teman akan belajar juga dalam membuat artikel yang berfungsi sebagai alat marketing atau penjualannya.

Baca cara Melakukan Update Artikel Secara Rutin

Content Marketing Website

Bila kita mengunjungi sebuah website tentuya akan ada media galery gambar, video bahkan tulisan (artikel), itu semua adalah content yang sifatnya memberikan informasi mengenai tujuan website kita. yuuk kita coba mengenal content marketing website itu apa..

Content marketing disini adalah salah satu teknik pemasaran yang dikerjakan dengan cara membuat serta mendistribusikan content yang tentunya informatif dan bermanfaat, relevan dan konsisten dengan tujuan dapat menarik serta mendapatkan target pengunjung (calon customer) yang sesuai dengan tujuan pemasaran produk didalam website kita.

Content Marketing dengan media gambar dan video

Content marketing dari media gambar yang kita buat juga harus memiliki unsur yang kuat untuk menarik calon pembeli, dari segi warna, letak desain, serta text yang memiliki unsur daya tarik.

Content marketing dari media video juga sama dengan media gambar, hanya saja didalam materi video yang kita sajikan bisa lebih luas lagi, misalnya penyampaian materi marketingnya dalam bentuk gerakan, ucapan, dan juga unsur dari text.

Hal yang terpenting dari content marketing yang akan kita infokan kepada mesin google terletak pada penamaan file, alt text serta deskripsi yang akan di crawling oleh mesin google. Usahakan penamaan file serta deskripsi mengandung informasi mengenai marketing kita atau yang umumnya kita kenal sebagai kata kunci (keyword). Kata kunci yang perlu teman-teman perhatikan disini adalah target untuk mesin pencari dan user, karena bisa membedakan marketing (pemasaran) dan periklanan (advertising).

Content Marketing adalah cara baru untuk SEO. Membuat blog, tweeting, dan rutin dalam memposting sesuatu di internet tidak hanya menciptakan brand awareness tetapi juga membantu dalam membangun link. Ini sangat penting dilakukan dalam algoritma Google.

Lihat artikel Penggunaan Blog Dummy Untuk Mendapatkan Backlink Sehat

Kenapa Content Marketing Penting?

Penting dalam pemahaman akan fungsi content marketing, Pemasaran atau marketing ini tidak mungkin tanpa memiliki conten yang bagus, Strategi dari pemasaran website toko online yang teman-teman miliki harus mengggunakan conten yang berkualitas adalah bagian dari semua bentuk marketing.

Dari beberapa faktor pentingnya content marketing bisa kita ketahui pentingnya tujuan penulisan konten kedalam content marketing karena akan menjadi faktor penting keberhasilan dalam penjualan.

Penyajian Dalam konten yang juga harus diperhatikan :

Memilih topik atau tema sesuai dengan target audiens
Penyampaian dalam alur konten yang sangat jelas
Penyampaian konten secara terperinci untuk menunjukkan isi website kita
Menyampaikan informasi dengan kalimat dan bahasa yang mampu meyakinkan serta memberikan solusi para pengunjung.

Kini teman-teman sudah mengetahui Content Marketing Memperkuat Website Toko Online ini bukan hanya sekedar tulis menulis, tetapi menjadi kekuatan dalam pondasi website toko online maupun website company profile yang kita bangun.